Presiden Jokowi mengucapkan selamat Hari Kartini untuk perempuan Indonesia. (Photo: cnnindonesia.com)

Jokowi: Indonesia Selalu Lahirkan Perempuan Tangguh di Tiap Zaman

PROBATAM.CO, Jakarta — Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan peringatan Hari Kartini melalui berbagai akun media sosial resminya. Lewat akun Twitter, Jokowi mengatakan, Indonesia selalu melahirkan perempuan-perempuan tangguh di tiap zaman.

“Setiap zaman di sepanjang sejarahnya, Indonesia selalu melahirkan perempuan-perempuan yang tangguh, berpengaruh, dan menjadi inspirasi,” tulis Jokowi, Kamis (21/4).

Menurut Jokowi, perempuan Indonesia turut mengambil peran di semua bidang, sehingga membuat bangsa ini besar dan terus melangkah maju.

“Mereka mengambil peran di semua palagan pengabdian yang membuat bangsa besar ini tetap tegak dan melangkah maju,” sambungnya.

Dalam cuitannya, Jokowi juga mengunggah video pendek yang menampilkan animasi wajah R.A Kartini. Video itu bertuliskan “Selamat Hari Kartini. Presiden Joko Widodo”.

Tanggal 21 April adalah Hari Kartini. Tanggal ini bertepatan dengan hari lahir salah satu pahlawan bangsa, R.A. Kartini.

Kartini dikenal karena kegigihan memperjuangkan kesetaraan gender. Dia memperjuangkan hak pendidikan bagi perempuan. Dia mendirikan Sekolah Wanita di Semarang pada 1912 ,saat perempuan masih dilarang bersekolah tinggi.

Peringatan Hari Kartini disahkan Presiden Sukarno lewat Keputusan Presiden RI Nomor 108 Tahun 1964 pada 2 Mei 1964. Pada hari itu, Sukarno juga menetapkan Kartini sebagai pahlawan nasional.

Kumpulan-kumpulan surat Kartini dengan sahabat penanya yang berkewarganegaraan Belanda dibukukan dengan judul “Habis Gelap Terbitlah Terang”. Lewat surat-surat itu, Kartini menuliskan gagasannya tentang nasionalisme dan perempuan.(*)

Sumber: cnnindonesia.com

BACA JUGA

Jokowi Tegaskan BLT Baru Rp600 Ribu Kantongi Persetujuan DPR

Probatam

Alasan FIFA Kirim Surat ke Jokowi, Bukan PSSI

Indra Helmi

Jokowi Dapat Bisikan, Sebut 28 Negara Antre Jadi Pasien IMF

Indra Helmi

Jokowi Resmi Lantik Sultan HB X Gubernur Yogyakarta 2022-2027

Dian Fitriani

Di Depan Jokowi, UMKM Asal Bali Ini Pamer Produknya Tembus 7 Negara

Indra Helmi

Masa Jabatan Panglima TNI Andika Tersisa Dua Bulan

Dian Fitriani