PROBATAM, Batam – Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, dr. Didi Kusmarjadi meminta agar ibu hamil tidak keluar rumah jika tak ada keperluan yang mendesak.
Tidak saja ibu hamil, Didi bahkan juga melarang anak-anak untuk tidak bermain keluar rumah hingga kabut asap benar-benar tidak ada menyelimuti Batam.
“Meski ISPU saat ini masuk kategori sedang, saya tetap mengimbau ibu hamil dan anak-anak untuk tidak keluar rumah, kecuali memang ada urusan yang tidak bisa dihindari,” kata Didi, Senin (16/9).
Sebelumnya Didi mengatakan untuk ibu hamil yang memang masih bekerja baik itu ASN maupun pekerja swasta diminta selalu mengenakan masker saat akan pergi kerja menggunakan roda dua maupun roda empat atau mobil.
Didi menambahkan untuk tingkat pencemaran udara akibat Karhutla ini pihaknya memakai indeks standar pencemaran udara (ISPU) dari Kementrian Lingkungan Hidup (KLH).
Dimana dari sebelumnya diangka 170, hari ini berada diangka 125, artinya kondisi udara di Batam yang tadinya tidak sehat, perlahan mulai masuk kategori sedang.
Adapun kategori ISPU adalah 01–50: baik, 51–100: sedang, 101–199: tidak sehat, 200–299: sangat tidak sehat, 300–399: berbahaya, > 400: sangat berbahaya. (hai)