Barang bawaan penumpang KM Kelud diperiksa Polisi. (Photo: Probatam/ani)

Jelang Nataru, Polsek KKP Batam Awasi Pelabuhan Batu Ampar

PROBATAM.CO, Batam – Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP) Batam memperketat pengawasan di Pelabuhan Batu Ampar jelang Natal dan Tahun Baru 2020.

Seluruh barang bawaan penumpang yang turun dari Kapal Motor (KM) Kelud di dermaga selatan Batu Ampar diperiksa Polisi.

“Pengawasan ini kita lakukan sekira pukul 04.30 WIB. Personil melaksanakan pengecekan terhadap penumpang dan barang bawaannya,” kata Kapolsek KKP Batam, AKP Badawi, Jumat (20/12).

Kapolsek KKP Batam, AKP Badawi

Badawi menjelaskan, pengecekan dilakukan terhadap barang-barang terlarang seperti Narkoba, senjata tajam (Sajam), dan barang terlarang lainnya.

Pelaksanaan pengawasan dan pengamanan KM Kelud ini kata dia juga dibantu oleh personil Kanpel Batam, Bea Cukai, dan Karantina Kesehatan.

“Kegiatan pengamanan ini kita lakukan secara rutin untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pengguna KM Kelud, serta sebagai antisipasi Kamtibmas agar tetap kondusif menjelang Natal dan Tahun Baru 2020,” katanya. (ani)

BACA JUGA

Tingkatkan Pelayanan PLKK, BPJamsostek Batam Sekupang Kumpulkan Puluhan Rumah Sakit dan Klinik

Jhony

Hari Pelanggan Nasional, BPJS Ketenagakerjaan Batam Sekupang Beri Kemudahan Layanan

Jhony

BPJS Ketenagakerjaan Batam Sekupang Lakukan Monev Agen PERISAI

Jhony

Melakukan Pembinaan, Sosialiasi dan Update Informasi Terbaru, BPJS Ketenagakerjaan Lakukan Sharing Session

Probatam

BPJAMSOSTEK Batam Sekupang Bagikan Sembako Ke Panti Asuhan

Jhony

BPJamsostek Hadirkan Paket Bundling Combofit di My Telkomsel

Jhony