PROBATAM.CO, Batam – Belum lama ini, kapal ferry yang menjadi alat transportasi laut dari Batam ke Tanjungpinang mengalami kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi.
Hal ini sempat membuat heboh. Banyak penumpang menumpuk di pelabuhan karena tidak dapat menyeberang.
Menanggapi itu, Plt Gubernur Kepri,Isdianto melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Terminal BBM Pertamina Patra Niaga Kabil, Batam, (6/12).
“Kita mau pastikan BBM memang tersedia di Kepri,” ujar Isdianto dalam perjalanan menuju Terminal BBM Kabil seperti dikutip Kepriprov.go.id.
Inspeksi mendadak ini dilakukan Isdianto sebagai tindak lanjut dari rapat Kamis malam perihal kelangkaan BBM bersubsidi untuk kapal ferry yang menjadi alat transportasi dari Batam ke Tanjungpinang.
Dalam sidak ini, Isdianto mendapat jaminan ketersediaan pasokan BBM subsidi.
Isdianto sidak didampingi oleh Staf Ahli Gubernur Saidul Khudri dan Herizal Hood, Kepala Dinas ESDM, Kepala Dinas LHK, Kepala Dinas PUPR, Sekretaris Dinas Perhubungan dan Kepala Bidang Komunikasi Publik Dinas Komunikasi dan Informatika Pemprov Kepri. (isn)