Rudi Pimpin Upacara HUT ke-74 PGRI dan Hari Guru Nasional 2019

PROBATAM.CO, Batam – Walikota Batam, Muhammad Rudi memimpin upacara peringatan HUT ke-74 PGRI dan Hari Guru Nasional tingkat Kota Batam Tahun 2019 di Dataran Engku Putri, Batam Centre, Senin (25/11).

Upacara HUT ke-74 PGRI dan Hari Guru Nasional ini dihadiri oleh Walikota Batam, Amsakar Achmad, Ketua PGRI Kepri Rustam Effendi,
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Hendri Arulan serta guru-guru yang ada di Kota Batam.

Walikota Batam, Muhammad Rudi mengatakan bahwa pendidikan masih menjadi prioritas utama dalam membentuk Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.

“Kalau ingin membangun suatu daerah SDM harus dipersiapkan mulai sekarang,” kata Rudi.

Presiden kata dia telah mencanangkan Indonesia tahun 2045 sebagai tahun emas. Maka untuk menuju itu, anak-anak Batam harus dipersiapkan dari sekarang.

“Sering saya menyampaikan kalau tahun 2045 kira-kira berapa jumlah penduduk Batam baik yang millenial ataupun yang sudah berumur dan yang masih anak-anak akan menjadi berapa, bisa sampai 45 juta,” ujarnya.

Kalau hari ini penduduk Batam yang umur produktif nikah langsung dapat anak, misalnya jumlahnya ada 700 ribu jiwa dibagi dua pasangan, berarti setahun akan menambah 300 ribu jiwa dikalikan 26 tahun mendatang.

“Artinya dengan jumlah besar ini kita siapkan sama-sama terutama di daerah Batam. Saya harus siapkan SDM supaya nanti setelah besar semua lapangan kerja tidak boleh kurang,” tambahnya.

Rudi menambahkan, Sumber Daya Manusia yang dipersiapkan untuk mengatur daerah ini harus mulai dipersiapkan dari sekarang hingga 20 tahun yang akan datang.

“Untuk sekarang ini saya sudah membiayai untuk anak-anak kita yang mampu masuk ke perguruan tinggi nasional yang punya nama di republik ini,” katanya.

“Selamat untuk guru yang ada di kota Batam, dedikasi anda sudah cukup tinggi kalau boleh ditambah lebih tinggi lagi supaya kualitas SDM kita sempurna seperti negara tetangga,” tutupnya. (ani)

BACA JUGA

Tingkatkan Pelayanan PLKK, BPJamsostek Batam Sekupang Kumpulkan Puluhan Rumah Sakit dan Klinik

Jhony

Hari Pelanggan Nasional, BPJS Ketenagakerjaan Batam Sekupang Beri Kemudahan Layanan

Jhony

BPJS Ketenagakerjaan Batam Sekupang Lakukan Monev Agen PERISAI

Jhony

Melakukan Pembinaan, Sosialiasi dan Update Informasi Terbaru, BPJS Ketenagakerjaan Lakukan Sharing Session

Probatam

BPJAMSOSTEK Batam Sekupang Bagikan Sembako Ke Panti Asuhan

Jhony

BPJamsostek Hadirkan Paket Bundling Combofit di My Telkomsel

Jhony