Ilustrasi listrik padam (Photo : istimewa)

Listrik Kembali Byar Pet, Warga Batam: Katanya Udah Normal!

PROBATAM.CO, Batam – Pemadaman aliran listrik di Kota Batam kembali terjadi pada hari ini, Senin (6/5). Sejumlah warga yang terkena dampak pemadaman listrik tampak kesal dan mengeluh.

Rika (40) warga Taman Raya, Kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota, geram atas ulah bright PLN Batam yang masih saja melakukan pemadaman listrik. Bahkan, pengakuannya, aliran listrik sudah dua kali mati di rumahnya.

“Katanya udah normal, tapi kok masih mati. Dari tadi pagi saja, dua kali listrik ditempat kami mati,” gusarnya.

Kekesalan serupa juga dirasakan oleh Ria (38) warga Bengkong. Menurutnya ulah bright PLN Batam yang terus melakukan pemadaman listrik sudah sangat keterlaluan. Pemerintah sudah seharusnya mengambil tindakan terkait hal ini.

“Pemerintah harus bertindak, kalau perlu ambil alih. Bayar listrik mahal, tapi mati-mati terus. Tak bisa dibiarkan macam ini,” Ria menggerutu.

Dikonfirmasi kepada Humas bright PLN Batam, Yoga Perdana, mengatakan bahwa seluruh pembangkit saat ini berjalan dengan normal dan sistem kelistrikan aman mulai Minggu 5 Mei 2019 pukul 02.00 WIB.

Namun, Yoga menjelaskan,  pemadaman listrik mendadak ini terjadi karena penurunan pressure/tekanan gas di pipa TGI yang secara tiba-tiba pada pukul 09.22 WIB hingga sekarang. Adapun sumber gas tersebut berasal dari Petrochina.

“Hal itu menyebabkan turunnya beban pembangkit gas kami di Panaran dan di Tanjung Uncang sehingga mengakibatkan pemadaman di beberapa wilayah di Batam,” kata Yoga menjelaskan.

Berdasarkan info dari Petrochina, Yoga melanjutkan, flow rate sudah stabil 90-100 BBTUD di Scada Petrochina tinggal menunggu menaikkan pressure/tekanan di TGI secara bertahap, perkiraan butuh waktu sampai dengan sore ini.

“Sehingga pressure/tekanan gas dan sistem kelistrikan normal kembali,” terang Yoga menambahkan.

Atas pemadaman secara mendadak tersebut, pihak bright PLN Batam mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada pelanggan dengan ketidaknyamanan situasi ini.

(isn)

BACA JUGA

Tingkatkan Pelayanan PLKK, BPJamsostek Batam Sekupang Kumpulkan Puluhan Rumah Sakit dan Klinik

Jhony

Hari Pelanggan Nasional, BPJS Ketenagakerjaan Batam Sekupang Beri Kemudahan Layanan

Jhony

BPJS Ketenagakerjaan Batam Sekupang Lakukan Monev Agen PERISAI

Jhony

Melakukan Pembinaan, Sosialiasi dan Update Informasi Terbaru, BPJS Ketenagakerjaan Lakukan Sharing Session

Probatam

BPJAMSOSTEK Batam Sekupang Bagikan Sembako Ke Panti Asuhan

Jhony

BPJamsostek Hadirkan Paket Bundling Combofit di My Telkomsel

Jhony