Fptp : Para Ketua-Ketua Paguyupan di Kabupaten Lingga (f-oni)

Haji Hamdani Terpilih Aklamasi Nakodai FKLB Lingga

PROBATAM.CO,Lingga – Sejumlah pengurus Paguyuban antar suku yang ada di Kabupaten Lingga Senin (10/6/2024) mengelar pertemuan di Sekretariat Lembaga Adat Melayu (LAM) Kecamatan Singkep,  Kabupaten Lingga, Provinsi Kepri.  Dalam pertemuan tersebut sejumlah isu di bahas salah satunya adalah sejumlah kesepakatan bersama untuk menciptakan rasa aman di masyarakat.

Foto : Haji Hamdani Ketua FKLB terpilih

Dalam kesepatan tersebut sejumlah pungurus dari Paguyuban – Paguyuban tampak hadir antara lain Pengurus Lembaga Adat Melayu (LAM) Kecamatan Singkep, Paguyuban  Jowo Manunggal (JM)Kabupaten Lingga, Paguyuban  Sumatera Utara (IKABSU) Kabupaten Lingga, Paguyuban  Ikatan Keluarga Sumatra Barat (IKSB) Lingga, Paguyuban  Sosial Marga Tionghoa (PSMTI) Lingga dan IKKS.

‘’Kita bersyukur kegiatan tersebut berlangsung aman dan lancar serta berhasil merumuskan sejumlah kesepakatan bersama salah satunya dengan hadirnya Forum Kekerabatan Lintas Budaya (FKLB) Kabupaten Lingga serta membentuk pengurus FKLB  untuk masa bakti 2024 s/d 2026.’’ ujar Lincol Pioner Pasaribu.

Ditambah Lincol, pada pertemuan tersebut Haji Hamdani terpilih secara aklamasi menjadi Ketua FKLB untuk masa bakti 2024/2026, Sekretaris dijabat oleh Linco Pioner Pasaribu AM.d serta  Bendahara  Jamalis S.Pd, Mp.d.

‘’ Para Pengurus Paguyuban di Lingga memiliki pemahaman yang sama bahwa kehadiran FKLB sangat dibutuhkan untuk meredam adanya potensi-potensi konflik yang membawa nama suku, kelompok atau daerah,  Perlu pembauran antar suku agar fanatisme kesukuan tidak memicu konflik, sekecil apapun persoalan sosial harus segera terselesaikan agar tidak menjadi besar.’’ Tambah Lincol.

Selain  itu FKLB Lingga juga memiliki tujuan sama yaitu kolaborasi budaya hal ini merupakan salah satu cara untuk melestarikam kekayaan budaya Indonesia, kalaborasi ini penting mengingat saat ini di Kabupaten Lingga sangat banyak kebudayaan-kebudayaan yang perlu di jaga dan di rawat pelestarianya. (oni)

BACA JUGA

SMP Negeri 1 Singkep Wujud Nyata Pembelajaran Demokrasi Melalui Kegiatan P5

Jhony

Jalan Santai Polres Lingga Bersama Masyarakat Lingga

Jhony

Rakor Pengawasan Partisipatif Di Kecamatan Singkep ‘Menyala’

Jhony

Kwarran Lingga Dan Kwarran Lingga Timur Gelar Kemah Dalam Rangka HUT Pramuka Ke 63

Jhony

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lingga Rekrut 1.631 Orang KPPS

Jhony

Novi Susanti Gelar Syukuran Atas Pelantikan Sebagai Anggota DPRD Lingga

Jhony