Jamin Keamanan, Polres Serang Kota dan Kodim 0602, Gelar Patroli Berskala Besar

PROBATAM.CO, Serang – Kepolisian Resor Serang Kota Polda Banten dan Kodim 0602/Serang serta Satpol PP Kota Serang melaksanakan Patroli gabungan Berskala Besar yang diawali dengan apel persiapan di Makopolres Serang Kota, Senin (14/12/2020) malam.

Apel dipimpin langsung Kabagops Polres Serang Kota AKP Yudha Hermawan, SH., MM., didampingi Kasat Sabhara Polres Serang kota AKP R.Amrpri, SH., diikuti Personil gabungan TNI – POLRI dan Satpol PP Kota Serang.

Sebanyak 90 Personel gabungan TNI, POLRI dan Satpol PP diterjunkan yaitu dari Polres Serang Kota sebanyak 40 personel, Kodim 0602/Serang sebanyak 25 personel dan Satpol PP Kota Serang sebanyak 25 personel.

Kepolisian Resor Serang Kota dan Kodim 0602/Serang serta Satpol PP Kota Serang melaksanakan Patroli gabungan Berskala Besar yang diawali dengan apel persiapan di Makopolres Serang Kota, Senin (14/12/2020) malam. (Photo:istimewa)

“Malam ini, Polres Serang Kota bersama Kodim 0602/Serang dan Satpol PP melaksanakan patroli gabungan berskala besar,” kata Kapolres Serang Kota AKBP Yunus Hadith Pranoto, S.IK., M.Si., melalui Kabagops Polres Serang Kota AKP Yudha Hermawan, SH., MM., saat diwawancara awak media usai kegiatan.

AKP Yudha menjelaskan bahwa
kegiatan patroli gabungan kali ini, petugas dibagi dalam dua zona yakni untuk zona 1 yaitu ,Alun-Alun Kota Serang, Taman sari, Kasemen, Warung Jaud, Kaligandu, Serang Timur, Jl. Bhayangkara.

Lanjut ke Cipocok Jaya, Ciwaru dan Kembali lagi Ke Mako Polres Serang Kota sedangkan untuk rute Zona II yaitu Alun-alun Kota Serang, Kebon Jahe, Cipocok Jaya, Mapolda Banten, Pakupatan dan Kembali lagi Ke Mako Polres Serang Kota.

“Patroli Gabungan ini bertujuan untuk menjaga situasi yang aman, damai dan kondusif serta mengantispasi berbagai macam pelanggaran hukum dan penyakit masyarakat serta pelanggaran protokol kesehatan Covid-19,” tutur AKP Yudha.

Masih kata Kabagops, bahwa POLRI, TNI dan satpol PP merupakan bagian dari pemerintah, bagian dari NKRI yang hadir untuk menegakkan hukum, melindungi masyarakat dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Alhamdulillah, dengan dilaksanakan patroli gabungan berskala besar ini, situasi sampai saat ini terpantau masih relatif kondusif serta masyarakat berharap POLRI, TNI, beserta aparat pemerintah terus bersinergi, berkolaborasi, dan bekerjasama untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, sehingga masyarakat dapat melaksanakan aktifitasnya dengan baik, nyaman dan selamat,”ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya menghimbau Kepada masyarakat agar mematuhi hukum yang berlaku dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

Pihaknya menghimbau kepada masyarakat untuk selalu patuh pada hukum, patuh kepada protokol kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak atau hindari kerumunan.

“Serta mari bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang aman, damai dan kondusif untuk menuju Indonesia yang unggul,” tukasnya. (r/iin).