Bupati Mursini berbincang dengan Kapolres Kuansing. photo: probatam/hdr

Bupati Mursini Imbau Warga Tidak Hura-hura Sambut Tahun Baru

PROBATAM.CO, Kuansing – Bupati Kuantan Singingi, H. Mursini kembali mengimbau warganya agar tidak merayakan malam tahun baru dengan hura-hura.

Lebih baik mamfaatkan pergantian malam tahun baru dengan perbuatan yang bermamfaat seperti berzikir dan melakukan pengajian di mesjid dan musalah.

Dalam surat imbauannya nomor :255/kesra/XII/2019, Bupati Mursini juga mengimbau seluruh elemen masyarakat dan pemilik tempat hiburan agar tidak melakukan kegiatan yang sifatnya mengganggu ketertiban umum.

Selain itu bupati juga mengimbau bahwasanya pergantian tidak perlu dirayakan dengan konvoi kendaraan, menyulut kembang api atau petasan. Apalagi ugal-ugalan di jalan dan pesta miras.

“Lebih baik malam tahun baru itu diisi dengan kegiatan keagamaan yang meningkatkan keimanan dan ketakwaan,” kata Bupati Mursini. (hdr)