PROBATAM.CO.Lingga – Upaya pemadaman api di areal sekitar persawahan Desa Resang Kecamatan Singkep Selatan Kabupaten Lingga masih terus dilakukan, Camat Singkep Selatan Sabirin saat di konfirmasi membenarkan hal tersebut, menurut Sabirin saat ini pihak kecamatan dibantu masyarakat masih terus melakukan upaya pemadaman dengan menggunakan peralatan se-adanya.
‘’Sampai saat ini kita masih lakukan upaya pemadaman dengan peralatan seadanya, selain karena keterbatasan sarana dan prasarana sumber air yang ada di daerah tersebut tidak ada.’’ ujar Sabirin Kamis (12/9).
Diterangkan Sabirin, upaya pemadaman masih terus dilakukan hal ini di karenakan asap api masih terus terlihat di sekitar areal persawanan di Desa Resang dan ini cukup meresahkan masyarakat. Ditambahkan Sabirin selain kesulitan untuk mendapatkan air guna memadamkan api, persawahan tersebut daerah gambut sehingga mudah terbakar apabila cuaca panas.
‘’Mungkin kita akan gunakan alat berat dan saat ini masih konsultasi dengan pihak Pemkab, sebab akhir-akhir ini asap semakin nampak terlihat jelas.’’ imbuh Sabirin.
Sementara itu Danton Pemadam Kebakaran Unit Dabo Singkep Kabupaten Lingga, Dirgahayu Santosa membenarkan bahwa pihaknya juga masih berusaha membantu pihak kecamatan dalam upaya pemadaman api, pria yang akrap di panggil dengan nama Sentot ini juga mengeluhkan sarana dan prasara yang ada dalam upaya pemadaman api.
Hal ini di karenakan luasnya areal persawahan atau lokasi kebakaran sulit untuk di jangkau dengan peralatan milik Damkar. ’’Untuk ke lokasi areal gambut, kita membutuhan peralatan yang banyak seperti selang, mesin robin dan kebutuhan air yang memadai agar api mudah di padamkan.’’ imbuh Sentot.(ras)