PROBATAM.CO, Batam – Pengurus Masjid Baitul Makmur Batam melaksanakan pemotongan hewan kurban di Masjid Baitul Makmur, Minggu (11/8).
Ada 21 ekor hewan kurban usai disembelih dipotong di Masjid yang terletak di kawasan Bukit Senyum itu. Diantaranya kambing 18 ekor dan sapi 3 ekor.
“Alhamdulillah telah terlaksana pemotongan hewan kurban. Barakallah,” kata pengurus Masjid Baitul Makmur Batam, Bambang.
Prosesi pemotongan hewan kurban di lingkungan Masjid ini turut disaksikan oleh jajaran kepolisian sektor (Polsek) Batuampar, dan organisasi kemasyarakatan Pemuda Pancasila (Ormas PP) Kota Batam.
Pria yang akrab disapa Babe ini, berharap pelaksanaan kurban pada Idul Adha sekarang dapat bermanfaat serta mendatangkan pahala untuk mereka yang mengerjakannya.
“Semoga kegiatan kurban kita ini bersama orang-orang yang terlibat melaksanakannya, diberikan kesehatan dan amal jariyah di yaumil akhir kelak, amin,” kata Babe. (rif)