Tinjau Longsor di Tiban, Wakil Ketua I DPRD Kota Batam Aweng Kurniawan Sampaikan Bela Sungkawa

PROBATAM.CO, Batam – Wakil Ketua I DPRD Kota Batam Haji Aweng Kurniawan meninjau langsung lokasi longsor di Perumahan Tiban Koperasi, Kelurahan Tiban Baru, Kecamatan Sekupang, Batam, Senin (13/1/2025) pagi. Selain meninjau langsung proses evakuasi korban yang dilakukan tim penyelamat Basarnas dan warga setempat, beliau juga menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalam kepada para korban atas musibah berkenaan.

“Kita ikut berduka cita atas musibah ini, dan berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya terhadap korban. Tentu ini menjadi perhatian kita bersama, bagaimana proses pencarian korban dan penanganan musibah ini dapat berlangsung lancar,” ungkap Aweng.

Aweng meninjau lokasi longsor berkenaan bersama Wakil Walikota Amsakar Acmad. Dalam kesempatan itu Aweng mengapresiasi proses evakuasi dan penyelamatan yang dilakukan tim penyelamat dan warga. Dia mengapresiasi kerjasama semua pihak untuk membantu korban musibah berkenaan.

“Kita sangat apresasi kepedulian dan kerjasama semua pihak untuk membantu korban. Kita upayakan bagaimana proses penanganan musibah ini bisa lancar dan cepat serta upaya-upaya lanjutan untuk memulihkan fisik dan psikis korban musibah ini,” tegas anggota DPRD dari Partai Gerindra tersebut. (*/Tika)

BACA JUGA

Laporkan Hasil Reses Anggota Dewan, DPRD Batam Gelar Paripurna

Probatam

Rapat Paripurna DPRD Batam Rayakan Hari Jadi ke-195 dengan Busana Melayu

Probatam

Bahas Peningkatan SDM Pemuda, Komisi IV DPRD Batam RDP dengan Disnaker dan LPK Karang Taruna

Probatam

Silaturahmi ke Kajari dan Kapolres, Pimpinan DPRD Perkuat Sinergi Bangun Batam

Probatam

DPRD Kota Batam Setujui APBD Tahun 2025 Rp 4,079 T

Probatam

DPRD Kota Batam Sahkan Tata Tertib Anggota Dewan

Probatam