PROBATAM.CO,Lingga – Polres Lingga laksanakan kegiatan Jalan Santai bersama Tokoh Masyarakat dan Pejabat Utama (PJU) Polres Lingga dan masyarakat, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kebugaran dan kesehatan fisik serta kebersamaan, terutama bagi personil Polres Lingga dalam menghadapi tugas sebagai anggota Polri yang kedepan nya semakin padat dan komplek jelang Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Lingga Minggu (3/11/2024)
Kegiatan jalan santai dimulai dari kediaman rumah dinas Kapolres Lingga, Kegiatan ini dipimpin Kapolres Lingga, AKBP APRI FAJAR HERMANTO, S.I.K., yang di ikuti rombongan PJU Polres serta Tokoh masyarakat dan masyarakat ikut bergabung dalam kegiatan ini disambut dengan Antusiasme yang sama.
Dijumpai disela-sela kegiatan Kapolres Lingga AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I.K., menekankan pentingnya menjaga kebugaran fisik dan kesehatan mental bagi personel Polres Lingga.
“Sebagai Penegak Hukum Kita dihadapkan pada Tugas-tugas yang sangat menantang, terutama dalam mengamankan pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Lingga. Olahraga merupakan salah satu cara Terbaik untuk Menjaga Kesehatan kita dalam Menghadapi berbagai Tantangan Tugas Berat yang Menanti,” terang Mantan Kasat Reskrim Polres Kutai Kartanegara ini.
Rombongan Jalan Santai menelusuri seputaran Kota Dabo Singkep, sambil menikmati udara segar dan berinteraksi dengan penuh semangat satu sama lain, sesekali nampak Kapolres Lingga menyapa warga masyarakat yang melintas, sehingga menciptakan suasana yang penuh kehangatan dan kebersamaan antara peserta jalan santai dan warga masyarakat Dabo Singkep.
Setelah menyelesaikan jalan santai ini Kapolres Lingga mengapresiasi partisipasi Aktif semua yang hadir dan mengikuti jalan santai ini, mengingatkan kembali pentingnya menjaga kebugaran fisik dan kesehatan serta kedekatan dengan masyarakat, bagi personil Polres Lingga kegiatan Jalan Santai ini sebagai bagian dari persiapan menghadapi Pilkada 2024 yang akan datang di Kabupaten Lingga.
Kegiatan Jalan Santai ini membuktikan komitmen Polres Lingga untuk memberikan perhatian serius pada kesehatan personel dan semangat kebersamaan di antara mereka, Diharapkan bahwa Ssmangat semacam ini akan terus diperkuat dalam menghadapi tugas-tugas yang semakin meningkat seiring dengan Pilkada Serentak 2024 mendatang di Kabupaten Lingga. (oni)