Pekerjaan Flyover Sei Ladi Memasuki Tahap Pemasangan Balok Girder

PROBATAM.CO, Batam – Pengerjaan flyover Sei Ladi telah memasuki tahap pemasangan erection girder atau balok girder, Selasa (10/9/2024). Pelaksanaan pemasangan balok girder ini, ditargetkan akan rampung pada minggu ke-3 bulan Oktober 2024.

Project Engineering Manager flyover Sei Ladi, Reyzansza Anandio Syahputra mengatakan, total ada 18 balok girder yang akan dipasang. Masing-masing balok girder memiliki ukuran panjang 40 meter.

Saat ini, seluruh balok girder telah selesai dibuat dan hanya tinggal mobilisasi ke lokasi pekerjaan proyek flyover Sei Ladi.

“Disini kita ada tiga span yang masing-masing span, akan dipasang 6 balok girder panjang 40 meter,” katanya.

Ia menambahkan, untuk penyelesaian proyek flyover Sei Ladi akan terus digesa. Sehingga, secara fungsional akan beroperasi penuh dan bisa mengurai kemacetan dari Tiban menuju Batam Center.

“Jadi di sini, pemasangan balok girder itu tidak bisa langsung secara menyeluruh. Karena akses jalan yang harus kita tetap buka. Jadi, kita tetap mengutamakan keselamatan dan keamanan,” tutupnya.

Sebelumnya, Kepala BP Batam Muhammad Rudi mengatakan, Pembangunan flyover Sei Ladi diharapkan dapat mengurai salah satu titik kemacetan yang paling signifikan, yakni arah Sekupang – Batam Centre.

Ia optimis, pembangunan flyover akan menjadi infratsruktur vital yang selain mengurai kemacetan, juga akan mendukung konektivitas dan distribusi logistik industri dari dan ke pelabuhan ataupun ke bandara.

“Hal ini tentu saja, akan kami selesaikan pembangunannya, tidak lain untuk menarik investasi masuk ke Batam. Perekonomian kita akan semakin baik, konektivitas lancar, mobilitas kita juga semakin nyaman,” Kata Muhammad Rudi. (*/Jhon)

BACA JUGA

Update PSN Rempang Eco-City: 11 KK Tempati Rumah Baru Tanjung Banun

Jhony

BP Batam Terima Kunjungan PT Toyota – Astra Motor

Probatam

Progres Mencapai 76 Persen, Bundaran Punggur Akan Selesai Desember 2024

Jhony

Update PSN Rempang Eco-City: 8 KK Tempati Rumah Baru Tanjung Banun

Probatam

KEK Pariwisata dan Kesehatan Perkuat Posisi Batam Sebagai Destinasi Pariwisata Kesehatan Regional

Probatam

BP Batam Pamerkan Keunggulan Batam dalam Gelaran TEI 2024

Probatam