PROBATAM.CO, Batam- Pada hari Kamis tanggal 18 Mei 2023 sekira pukul 08.00 Wib bertempat di Wilayah Kecamatan Galang telah dilaksanakan Kegiatan Pengamanan Ibadah Kenaikan Isa Almasih di wilayah Hukum Polsek Galang.
Penanggung jawab pengamanan Kapolsek Galang IPTU ALEX YASRAL, S.E.
Adapun Gereja yang melaksanakan Ibadah Kenaikan Isa Almasih diwilayah Hukum Polsek Galang yakni;
Gereja Kapel ST. Ignatius Loyola Paroki Malaikat Agung Gabriel, di Jl. Trans Barelang Kp. Sei Raya Rt.002 Rw.004 Kel. Sembulang Kec. Galang.
Jumlah Jemaat :-/+ 200 orang, tema “Kenaikan Isa Almasih” yang dibawakan oleh pendeta Romo Alex Jua. Waktu Ibadah : Pukul 08.00 Wib s/d 10.00 Wib
– Personil PAM :
1. Bhabinkamtibmas Kel. Sembulang Bripka Yondrialis
2. Bhabinkamtibmas Kel. Karas Brigadir Ariyanto
Berikutnya, gereja Rumah Doa GPDI Imanuel Bukit Karmel
di Bukit Karmel Jembatan 5 Kel. Sembulang Kec. Galang. Dengan jumlah Jemaat : -/+ 60 Orang.
Tema : “Makna Tuhan Yesus Naik Ke Surga” oleh Pendeta : Dr. Emmy Yuliana, M.Th.,M.Pdk.
Waktu Ibadah : Pukul 10.00 Wib s/d 12.00 Wib dengan Personil Pengamanan;
1. Bhabinkamtibmas Kel. Sijantung Aipda Iswandi
2. Bhabinkamtibmas Kel. Subang Mas Bripka Ade Praka
“Sekira pukul 12.00 Wib kegiatan selesai di laksanakan, selama Kegiatan berlangsung situasi aman dan kondusif,” ungkap Kapolsek Galang. (dra).