Wakil Presiden Ma'ruf Amin pun menginginkan ada jalur rempah di Indonesia yang dibuka seluas-luasnya. (Photo: cnnindonesia.com)

Wapres Ma’ruf Amin Ingin Jalur Rempah Indonesia Dibuka

PROBATAM.CO, Jakarta — Indonesia terkenal dengan rempah-rempah yang beragam. Dari Sabang hingga Merauke, rempah diproduksi dan telah dikenal luas di dunia.

Wakil Presiden Ma’ruf Amin pun menginginkan ada jalur rempah di Indonesia yang dibuka seluas-luasnya. Pasalnya, dia melihat belum ada penanganan rempah secara maksimal di Tanah Air.

“Saya mengharapkan memang adanya jalur rempah. Kita negara yang banyak rempahnya, tapi sepertinya sekarang tidak ada sesuatu yang mengelola,” kata Ma’ruf dalam acara Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2022 di JCC, Jakarta, Kamis (6/10).

Menurut dia, dunia fesyen Indonesia sudah cukup terbuka. Maka sebaiknya, jalur rempah pun ikut dibuka. Sebab, banyak sekali yang bisa diekspor secara luas dari rempah-rempah asli Indonesia ini.

Apalagi banyak orang luar negeri yang memang membutuhkan rempah-rempah asal Indonesia. Jika merujuk pada sejarah, rempah-rempah asal Indonesia juga banyak disukai orang Eropa.

“Jangan jalur sutra saja, tapi jalur rempah. Dulu orang-orang di luar negeri sangat membutuhkan rempah kita ini,” kata dia.

Untuk diketahui, Indonesia memang kaya akan berbagai jenis rempah. Mulai dari kunyit, jahe, lada, dan berbagai jenis bumbu lainnya.

Rempah-rempah ini pada masa lampau disukai oleh para penjajah. Sementara jalur rempah sendiri, merujuk pada situsweb Kemendikbud Ristek, merupakan jalur perdagangan antara bangsa yang juga bisa menghasilkan asimilasi atau pertukaran kebudayaan di masa lalu.(*)

Sumber: cnnindonesia.com

BACA JUGA

Ma’ruf Amin soal Rencana Prabowo Evakuasi 1.000 Warga Gaza ke RI: Tak Masalah

Probatam

SYL Minta Jokowi, Ma’ruf Amin, hingga JK Jadi Saksi Meringankan

Probatam

Pemerintah Berupaya Siapkan Stok Vaksin Meningitis untuk Umrah-Haji

Dian Fitriani

Ma’ruf Amin dan Prabowo Lantik 2.974 Komcad di Bandung Barat

Indra Helmi

Jokowi ke Luar Negeri, Ma’ruf Amin Jadi Plt Presiden

Indra Helmi

Wapres Ma’ruf Amin Bertolak ke Arab Saudi Penuhi Undangan Ibadah Haji

Debi Ainan