Sama seperti Muhammadiyah, Arab Saudi menetapkan Hari Raya Iduladha jatuh pada Sabtu 9 Juli 2022. (Photo: cnnindonesia.com)

Arab Saudi Tetapkan Iduladha Sabtu 9 Juli

PROBATAM.CO, Jakarta — Arab Saudi mengumumkan Hari Raya Iduladha jatuh pada Sabtu (9/7) mendatang. Tanggal 9 Juli menjadi hari ke-10 Zulhijah, bulan ke-12 dalam kalender Islam.

“Hari pertama Idul Adha akan dimulai pada 9 Juli setelah penampakan hilal yang diamati oleh observatorium Tamir Saudi,” bunyi laporan kantor berita SPA mengutip Mahkamah Agung Saudi pada Rabu (29/6).

Dikutip dari Al-Arabiya, Saudi pun menetapkan 30 Juni sebagai awal bulan Zulhijah.

Penetapan perayaan Idul Adha ini berbeda sehari dibandingkan pemerintah Indonesia. Di Indonesia sendiri, berdasarkan sidang Isbat pada hari ini, ditetapkan 1 Zulhijah yakni pada 1 Juli 2022.

“Secara mufakat 1 Zulhijah 1443 H jatuh pada Jumat 1 Juli 2022 Masehi,” kata Wamenag Zainut Tauhid di kantor Kemenag, Jakarta, Rabu (29/6).

Sementara itu, penetapan 1 Zulhijah Arab Saudi dan juga Idul Adha ini sama dengan Muhammadiyah. Muhammadiyah menetapkan perayaan Idul Adha 1443 Hijriah jatuh pada 9 Juli 2022. (*)

Sumber: cnnindonesia.com

BACA JUGA

Putra Mahkota MbS Ditunjuk Jadi PM Saudi, Apa Tugasnya?

Lamkaruna

Arab Saudi Mulai Izinkan Perempuan Punya Senjata Api

Lamkaruna

Arab Saudi Izinkan Umrah Hanya Pakai Visa Turis

Probatam

Pemerintah Catat 73 Jemaah Haji Meninggal Dunia di Arab Saudi

Indra Helmi

Pejabat Tel Aviv Yakin Saudi Izinkan Muslim dari Israel Pergi Haji

Probatam

Arab Saudi Konfirmasi Kasus Pertama Cacar Monyet

Indra Helmi