Massa Partai Buruh dan Gerakan Buruh Indonesia mulai berkumpul dan berdatangan di Jalan Gerbang Pemuda, Senayan, Jakarta, tepatnya di depan Gedung TVRI, Sabtu. (Photo: cnnindonesia.com)

Rayakan May Day, Buruh Sudah Menyemut di Depan Gedung TVRI Siap-siap Longmarch Geruduk DPR RI

PROBATAM.CO – Massa Partai Buruh dan Gerakan Buruh Indonesia mulai berkumpul dan berdatangan di Jalan Gerbang Pemuda, Senayan, Jakarta, tepatnya di depan Gedung TVRI, Sabtu (14/5/2022).

Mereka rencananya akan menggelar perayaan Hati Buruh Internasional dengan melakukan dua kegiatan salah satunya aksi di depan Gedung DPR RI.

Berdasar pantauan Suara.com pada pukul 09.30 WIB tampak massa sudah menyemut berkumpul di depan Gedung TVRI. Nantinya mereka akan melakukan longmarch ke depan Gedung DPR RI untuk melakukan aksi unjuk rasa.

Aksi unjuk rasa tersebut rencananya digelar mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB. Setidaknya mereka akan menyampaikan 18 tuntutan dalam aksi ini.

Terlihat aparat kepolisian juga sudah siaga mengawal jalannya aksi buruh tersebut. Sementara itu terlihat mobil-mobil bus hingga mobil pribadi berjejer di depan gerbang pemuda pintu masuk ke Stadion Utama GBK.

Nantinya usai melakukan aksi massa sedianya akan berkumpuk dan menggelar acara May Day Fiesta di Stadion Utama GBK.

Adapun 18 tuntutan massa aksi buruh di depan Gedung DPR RI yakni;

1.Tolak Omnibus law UU Cipta Kerja;

2. Turunkan harga bahan pokok (minyak goreng, daging, tepung, telur, dll), BBM, dan gas;

3. Sahkan RUU PPRT, tolak revisi UU PPP, tolak revisi UU SP/SB;

4. Tolak upah murah;

5. Hapus outsourcing;

6. Tolak kenaikan pajak PPn;

7. Sahkan RPP Perlindungan ABK dan Buruh Migran;

8. Tolak pengurangan peserta PBI Jaminan Kesehatan;

9. Wujudkan kedaulatan pangan dan reforma agraria;

10. Stop kriminalisasi petani;

11. Biaya pendidikan murah dan wajib belajar 15 tahun gratis;

12. Angkat guru dan tenaga honorer menjadi PNS;

13. Pemberdayaan sektor informal;

14. Ratifikasi Konversi ILO No 190 tentang Penghapusan Kekerasan dan Pelecehan di Dunia Kerja;

15. Driver Ojol adalah pekerja, bukan mitra kerja yang tidak jelas hubungan kerjanya;

16. Laksanakan Pemilu tepat waktu 14 Februari 2024 secara jurdil dan tanpa politik uang;

17. Redistribusi kekayaan yang adil dengan menambah program jaminan sosial (jaminan makanan, perumahan, pengangguran, pendidikan, dan air bersih); dan

18. Tidak boleh ada orang kelaparan di negeri yang kaya.(*)

Sumber: suara.com

BACA JUGA

Ini Penjelasan BP Batam, Komisi VI Tunda RDP Minta Kehadiran Kepala BP Batam Muhammad Rudi

Jhony

Agenda RDP bersama Komisi VI DPR RI, Kepala BP Batam Optimis Pertumbuhan Batam Capai Target

Jhony

Humas BP Batam dan Tim Analisis Media Setjen DPR RI Saling Tukar Informasi Pengelolaan Media

Jhony

Komisi VI DPR RI Apresiasi Pengembangan Bandara Hang Nadim

Jhony

BP Batam Laporkan Evaluasi Anggaran Terkini Dalam RDP Komisi VI DPR RI

Jhony

BP Batam Sampaikan Sasaran Strategis 2024 Dalam Konsinyering Komisi VI DPR RI

Jhony