Kadiv Pas Kemenkumham Kepri, Dwi Nastiti wakili Plt. Kakanwil foto bersama Gubernur Kepri Ansar Ahmad. (Photo: dok/kadiv)

Kanwil Kemenkumham Kepri Tanda Tangani Perjanjian Kerjasama dengan BKKBN Provinsi

PROBATAM.CO, Tanjungpinang – Mewakili Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepri, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau Dwinastiti menghadiri kegiatan Rapat Kerja Daerah Program Bangga Kencana Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2022.

Bertempat di Hotel CK Tanjungpinang, Rabu (13/4/2022), kegiatan Rapat Kerja daerah kali ini mengusung tema ” Penguatan program bangga kencana & percepatan penurunan stunting melalui optimalisasi sumber daya & konvergensi lintas sektor”.

Dalam mendukung program tersebut BKKBN Provinsi Kepri melakukan Perjanjian Kersama dengan Kanwil Kemenkumham Kepri dan Detasmen Kesehatan Wilayah ( 01.04.05 ) Provinsi Kepri yang disaksikan oleh Gubernur Provinsi Kepulauan Riau Bapak Ansar Ahmad.

Terdapat banyak aspek dalam perjanjian tersebut, seperti Kesehatan, Kesehatan Reproduksi, Kecukupan Gizi dan Sanitasi Lingkungan, Pembinaan Rohani, dan lain-lain.

Gubernur Provinsi Kepulauan Riau Ansar Ahmad dalam sambutannya, mengatakan angka stunting di provinsi Kepulauan Riau harus dapat ditekan semaksimal mungkin sesuai dengan target presiden.

” Angka Stunting yang tercatat sekarang 24,4%, saya tegaskan agat dapat turun diangka 14% pada tahun 2024 sesuai dengan target presiden,” ungkapnya.

Mengakhiri sambutannya Gubernur Kepri Ansar Ahmad membuka kegiatan Rapat Kerja Daerah Program Bangga Kencana Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2022 dengan pemukulan gong. (*/hel)

BACA JUGA

Plt Kakanwil Kemenkumham dan Kadiv Pas Kepri Safari Ramadhan di Rutan Tanjungpinang

Indra Helmi

Wali Kota Batam: Target 70 Persen Vaksinasi Covid 19 Harus Tercapai

Indra Helmi

Gubernur Ansar dan Menkominfo Johnny Ground Breaking BTS

Jhony