Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky. (Photo: detik.com)

Presiden Ukraina ke Israel: Kenapa Tidak Kirimkan Senjata untuk Kami?

PROBATAM.CO, Jakarta – Invasi Rusia di Ukraina masih terus berlanjut. Presiden Ukraina Ukraina Volodymyr Zelenskyy meminta bantuan Israel dalam menghadapi serangan Rusia di negaranya.

Dilansir dari kantor berita Reuters, Senin (21/3/2022), Zelenskyy berbicara kepada parlemen Israel melalui tautan video dan mempertanyakan keengganan Israel untuk menjual sistem pertahanan rudal Iron Dome ke Ukraina.

“Semua orang tahu bahwa sistem pertahanan rudal Anda adalah yang terbaik … dan bahwa Anda pasti dapat membantu orang-orang kami, menyelamatkan nyawa warga Ukraina, warga Yahudi Ukraina,” kata Zelenskyy, yang merupakan keturunan Yahudi.

“Kami dapat bertanya mengapa kami tidak dapat menerima senjata dari Anda, mengapa Israel tidak memberlakukan sanksi yang kuat terhadap Rusia atau tidak memberikan tekanan pada bisnis Rusia,” katanya dalam pidatonya kepada parlemen Israel.

Menanggapi Zelenskyy, Menteri Luar Negeri Israel Yair Lapid mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Israel, yang telah mengirim rumah sakit lapangan dan bantuan kemanusiaan lainnya ke Ukraina, akan terus membantu rakyat Ukraina “sebanyak yang kami bisa”.

Perdana Menteri Israel Naftali Bennett telah melakukan banyak panggilan telepon dengan Zelensky dan Presiden Rusia Vladimir Putin untuk mencoba mengakhiri konflik ini.

Zelensky mengatakan dirinya waswas perang dunia ketiga bakal pecah jika negosiasi dengan Putin gagal. Dia menilai negosiasi menjadi satu-satunya jalan untuk mengakhiri perang.

Dilansir dari AFP, Senin (21/3/2022), Zelensky menyatakan siap untuk bernegosiasi dengan Putin. Namun, belum ada informasi detail kapan negosiasi bakal terlaksana.

“Saya siap untuk bernegosiasi dengannya,” ujar Zelensky.(*)


Sumber: detik.com

BACA JUGA

Presiden Zelensky Kecelakaan usai Tengok Kota Baru Direbut dari Rusia

Lamkaruna

Balas Zelensky, Suriah Putus Hubungan Diplomatik dengan Ukraina

Lamkaruna

Beda Style Jokowi Saat Bertemu Zelensky dan Putin

Debi Ainan

Jokowi: Kedatangan Saya ke Ukraina Wujud Kepedulian Masyarakat Indonesia

Indra Helmi

Bawa Misi Damai, Jokowi ke Ukraina Temui Presiden Zelensky

Probatam

WNI Ungkap Warga Rusia Masa Bodoh soal Perang hingga Harga Naik

Probatam