Silaturahmi ke KPU, Kapolda Tegaskan Siap Bantu Sukseskan Pemilu 2024

PROBATAM.CO, Pekanbaru – Kapolda Riau Irjen Muhammad Iqbal mengadakan silaturahmi ke kantor KPU Riau, di Jalan Gajahmada No. 200 Pekanbaru, Rabu (16/02/22).

Didampingi Dir IK Polda Riau Kombes Pol Aris Prasetyo Indaryanto SIK MSi, Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto serta Kasubdit Politik Dit Intelkam Polda Riau AKBP Bainar SH MH, kunjungan ini sekaligus melakukan koordinasi persiapan pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang.

Pertemuan ini dilakukan di lantai 2, kantor KPU Riau. Kedua belah pihak tampak berbagi informasi terkait proses pemilu di 2024 nanti.

Mengawali percakapan, Kapolda langsung memperkenalkan diri dan jajarannya.

Terkait Pemilu, lanjut alumni Akpol 1991 ini, bahwa Polda Riau dipastikan akan sepenuhnya mendukung kerja KPU dalam Mensukseskan Pemilu dan Pemilihan tahun 2024. Melalui sinergi Polri dan KPU melaksanakan setiap tahapan-tahapannya.

Ucapan terimakasih langsung dilontarkan Ketua KPU Riau Ilham Muhammad Yasir, atas kunjungan Kapolda di KPU Riau bersama jajaran.

“Terimakasih bapak Kapolda, atas kunjungannya beserta jajarannya di Kantor KPU. Karena kunjungan ini bisa menjadi penyemangat dan support kami dalam menjalankan tugas,” tutur Ilham.

Terkait persiapan, Ilham menjelaskan, bahwa KPU RI telah meluncurkan hari pemungutan suara Pemilu tahun 2024 pada 14 Feb 2022 secara virtual.

Sementara itu, pihaknya juga sedang melakukan giat kunjungan ke kantor Parpol baik Parpol peserta Pemilu 2019 maupun Parpol baru bakal calon peserta Pemilu 2024.

“Langkah ini sebagai bentuk sosialisasi dan sharing informasi terkait Kepemiluan,” lanjut Ilham menjelaskan kepala Kapolda dan jajaran.

Turut menambahkan, Joni Suhaidi selaku Kordiv Teknis Penyelenggara. Dia mengatakan, ada dua kegiatan krusial terkait pelaksanaan pemilu nanti.

“Dua kegiatan krusial itu, verifikasi parpol serta penetapan Dapil dan proses verifikasi Parpol akan dilakukan bulan Juni tahun 2022,” terang Joni Suhaidi, kepada Kapolda dan jajaran.

Sedangkan, dari penjelasan Abdul Rahman selaku Kordiv Program dan Data, terkait pelaksanaan Pemilu. Pihaknya saat ini sedang menyoroti permasalahan tapal batas wilayah antar Kabupaten/Kota yang belum selesai.

“Contohnya batas wilayah Kota Dumai dan Kabupaten Rohil yang masih meninggalkan problem,” beber Abdul Rahman.

Selanjutnya, ditambahkan Nugroho Noto Susanto, bahwa untuk pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang. Pihaknya, masih mengadopsi tata cara kampanye pada Pemilu 2020 bertepatan dengan masa Pandemi yang masih berlangsung.

“Dengan kondisi ini kami berharap KPU Riau dan Polda Riau bersinergi mengantisipasi banyak nya berita hoaks dalam Pemilu tahun 2024,” tambahnya.

Menyimak apa yang didengarnya, Kapolda menyampaikan, Polri khususnya Polda Riau, siap mendukung dan mengamankan penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan 2024.

“Polri khususnya Polda Riau siap! Karena memang itu sudah menjadi komitmen dan tugas kami,” tutur mantan Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB) ini.

Mantan Kasat Lantas Polresta tahun 2000 an ini berjanji akan terus memantau permasalahan yang ada, kemudian membahas pada rapat di Polda bersama jajaran.

“Kami akan terus pantau beberapa permasalahan yang masih terjadi, dan akan dibawa ke dalam rapat,” ujar Iqbal.

Kapolda mengajak KPU saling berkomunikasi dan berkoordinasi untuk meminimalisir berbagai kemungkinan di hari pelaksanaan.

“Untuk meminimalisir berbagai kemungkinan kita harus saling berkoordinasi dan terus berkomunikasi,” tegas Kapolda.

Sebagai respon atas ajakan sinergi tersebut, Irjen Iqbal meminta agar Intel Polda harus lebih intensif lagi berkoordinasi dan berkomunikasi dengan KPU Riau.

“Direktorat Intel Polda Riau saya minta intensifkan komunikasi dan koordinasi dengan KPU Riau, sehingga dapat mengetahui dengan cepat berbagai permasalahan, atau potensi permasalahan,” tutup orang nomor satu di Polda Riau ini. (*/mcr/sri)

BACA JUGA

Peluang Anies dan Peta Pertarungan Kursi DKI 1 Terkini

Probatam

KPU DKI Gelar Pencoblosan Ulang dan Lanjutan Hari Ini di Jakpus dan Jakut

Probatam

Kapolri Sebut Situasi Pencoblosan Pemilu 2024 Aman Terkendali

Probatam

Ogah Santai-santai Di Masa Tenang, Gibran Hari Ini Blusukan Lalu Sowan Ke Kiai Kondang Blitar

Probatam

Alumni Unas Kritik Jokowi Soal Netralitas di Pemilu dan Bansos

Probatam

Ganjar Bicara Peluang Buka Lapangan Kerja dari Pengolahan Sampah

Probatam