Ilustrasi Skincare. (Photo: Suara.com)

Diburu Beauty Enthusiast, Ini Tren Skincare Paling Diminati Selama 2019 Hingga 2021

PROBATAM.CO, Jakarta – Produk perawatan kulit mengandung bahan aktif atau active ingredients menjadi tren skincare yang semakin diminati beauty di Indonesia.

Fakta ini terungkap melalui catatan penjualan di Sociolla, yang menemukan adanya peningkatan penjualan 6 kali lipat lebih besar pada produk skincare yang mengandung bahan aktif sepanjang 2019 hingga 2021.

Co-Founder dan CMO Social Bella, Chrisanti Indiana mengungkap sederet bahan aktif dalam skincare yang banyak digandrungi, di antaranya adalah Niacinamide, AHA, Tea Tree Oil, Hyaluronic acid, Ceramide, dan lain sebagainya.

Tapi sayangnya, kata Chrisanti, banyak beauty enthusiast yang hanya sekedar membeli, tanpa lebih dulu mencari tahu fungsi kandungan bahan aktif dalam skincare tersebut.

“Selain itu, banyak juga yang masih mengalami kesulitan ketika memilih produk mana yang cocok sesuai kebutuhan kulit mereka sehingga hasil akhirnya pun kurang memuaskan,” jelas Chrisanti melalui siaran pers Sociolla yang diterima suara.com, Rabu (15/9/2021).

Sementara itu, agar beauty enthusiast tereduksi, maka dibuatlah fitur atau laman khusus The Active Ingredients Guide di Sociolla, yang akan menjelaskan secara gamblang dan tuntas fakta menarik hingga efek samping seputar bahan aktif skincare pilihan konsumen. (*)

Sumber: Suara.com