PROBATAM.CO, Batam– Personil Polsek Galang melaksanakan Pengamanan Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Kerja UPT. Puskesmas Rempang Cate Kecamatan Galang, Kota Batam, Sabtu (29/5/2021).
Kegiatan vaksinasi Covid-19 dilaksanakan di Posyandu Pasir Panjang Kelurahan Rempang Cate, Kecamatan Galang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Penanggung jawab kegiatan Kepala Puskesmas Rempang Cate Prareda Gusti, S.KM. Kegiatan didihadiri oleh Kapolsek Galang AKP Herman Kelly, Kapuskesmas Rempang Cate diwakili Kasubag TU Faizul Hendri, Ps. Kanit Intelkam Aipda Tommi MS, Bhabinkamtibmas Rempang Cate Bripka Rudi Wibowo, Bripka Wijaya Eko ( Banit Intelkam ),.Brigadir Efri ( Banit Patroli ), Nakes UPT Rempang Cate, 12 orang Peserta Vaksinasi,
Tahapan proses vaksinasi tersebut sebagai berikut Pengecekan Barcode, Pengecekan kesehatan,Penyuntikan Vaksin,Proses Pemantauan selama 30 menit setelah penyuntikan vaksinasi, Pengecekan Kesehatan dan Selesai.
Adapun Vaksinasi yang dilakukan di UPT Puskesmas Rempang Cate sebagai berikut; Peserta Vaksinasi : 12 orang, Publik : 12 orang terdiri dari
Laki-laki 5 orang dan Perempuan 7 orang. Jumlah Vaksin 3 Vial, sudah digunakan 1 Vial dan Sisa Vaksin 2 Vial.
Kapolresta Barelang Kombes Pol Yos Guntur menyampaikan adapun Personil Pengamanan Polsek Galang yang ditugaskan yakni, Bripka Rudi Wibowo dan Brigadir Efri .
Untuk Limbah Suntik Vaksin Pihak UPT Puskesmas Rempang Cate menyimpan di TPS Limbah menunggu informasi dari Dinas Kesehatan untuk diserahkan dan dimusnahkan.
“Selanjutnya sekira pukul 12.00 wib kegiatan selesai. Situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali,” ungkap Kapolsek Galang AKP Herman Kelly senada dengan Kasi Humas Polresta Barelang IPTU Tigor. S. (*/rpp)