Tingkatkan Imun Tubuh Lawan Covid 19, Yuk Konsumsi 2 Makanan Ini..!

PROBATAM.CO, Batam – Ditengah meningkatnya jumlah kasus Covid-19 di Kota Batam, masyarakat dituntut untuk lebih ketat menerapkan prokes dalam kegiatan sehari-hari.

Pemerintah Kota Batam juga berusaha semaksimal mungkin untuk menekan laju penyebaran covid di Kota Batam yang semakin menunjukkan angka signifikan.

Larangan tersebut tertuang dalam Surat Edaran (SE) Nomor 22 Tahun 2021 tentang larangan melaksanakan kegiatan keramaian dalam rangka pengendalian penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) di Kota Batam.

Selain menerapkan prokes, masyarakat juga harus pandai menjaga daya tahan tubuh dengan mengkonsumsi makanan yang bisa meningkatkan sistem antibodi tubuh.

Ketua bidang kesehatan tim gugus percepatan penanganan covid 19 Kota Batam, dr Didi Kusmajardi mengatakan salah satu makanan yang dapat meningkatkan antibodi mudah didapat dan pastinya sangat terjangkau adalah susu dan putih telur.

“Modal dasar pembentukan antibodi adalah protein, Protein adalah salah satu asupan yang penting dikonsumsi untuk memperkuat imunitas tubuh,” ujar Didi saat diwawancarai Probatam.co. Sabtu(29/05/2021).

Walaupun protein bisa didapat dari jenis makanan lainnya, didi menegaskan jika masyarakat mengkonsumsi susu dan putih telur mengandung banyak manfaat untuk meningkatkan antibodi tubuh.

Perlu diketahui, telur mengandung protein berkualitas tinggi, selenium, fosfor, kolin, vitamin B12 hingga beragam antioksidan yang membantu menjaga sel-sel tubuh tetap sehat.

Telur dan susu mengandung asam amino esensial yang dibutuhkan untuk pembentukan protein di dalam tubuh setiap hari.(zel)

BACA JUGA

Amsakar dan Jefridin Hadiri Pelantikan PAW Kwarran Pramuka Lubuk Baja

Dian Fitriani

Wagub Marlin dan Wamen ATR Serahkan Sertifikat di Tanjungriau

Debi Ainan

Hulu Hilir Pelaku Pariwisata, Ekraf, Budaya Batam Terima Vaksin Kedua

Debi Ainan

Wakil Wali Kota Batam Sebut Pramuka Berperan Menjaga Budaya Bhineka

Lamkaruna

Wakil Wali Kota Batam Resmikan Mesjid Mohammed Rafi Al- Muttaqin Tanjung Riau

Indra Helmi

Selain Vaksinasi, Amsakar Terus Ingatkan Masyarakat Pentingnya Tetap Terapkan Prokes

Dian Fitriani