PROBATAM.CO, Kuansing- Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kuansing, Roni Rahmat, S.STP, M.Si menghadiri panen raya perdana padi di Desa Teberau Panjang, Kecamatan Gunung Toar, Kuantan Singingi, Riau, Selasa (20/10/2020).
“Program ini merupakan komitmen pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi, dalam meningkatkan ketahanan pangan guna mengantisipasi kelangkaan dan kekurangan stok pangan di daerah terutama beras untuk perbaikan mutu intensifikasi,” kata Roni Rahmat, Selasa (20/10/2020.
PJs Bupati Kuansing, Roni Rahmat, yang didampingi Kadis Pertanian Provinsi Riau, dikesempatan itu menyampaikan, panen raya perdana padi sawah ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan beras di daerah. (r/iin)