Foto : Rapat BPS terkait angka pertumbuhan ekonomi Anambas (f-edy)

Badan Pusat Statistik Menghitung Angka Tingkat Perekonomian Anambas

PROBATAM.CO, Tarempa – Kepala Badan Pusat Statistik Anambas, Donny Cahyo Wibowo menjelaskan Bahwa dalam pertumbuhan ekonomi tanpa migas, paling besar bersumber dari sektor konstruksi, disusul dengan sektor perdagangan dan administrasi pemerintah.

Hal ini disampaikan Donny  Ruang Rapat Lantai II Kantor Bupati Pasir Peti, Jum’at (28/02/2020), terkait dengan Struktur Ekonomi Kabupaten Kepulauan Anambas tahun 2019 didominasi oleh Pertambangan dan Penggalian dengan kontribusi sebesar 82,99 persen, Konstruksi sebesar 5,51 persen, Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan sebesar 5,04 persen, Perdagangan Besar dan Eceran serta Reparasi Mobil dan Sepeda Motor sebesar 2,46 persen, dan Adminstrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib sebesar 1,94 persen.

’’Namun, bila faktor migas, yang notabene merupakan kewenangan pusat, dikeluarkan, maka kontribusi terbesar meliputi sektor Konstruksi sebesar 32,26 persen, Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan sebesar 29,50 persen, Perdagangan Besar dan Eceran serta Reparasi Mobil dan Sepeda Motor sebesar 14,38 persen, dan Adminstrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib sebesar 11,35 persen.’’terang Donny.

Pria ini menambahkan bahwa BPS siap bersinergi dengan pemerintah daerah terkait dengan penyediaan data-data, dan penyelenggaraan press rilis, hal ini adalah salah satu  cara untuk menyampaikan data yang menggambarkan keadaan Anambas saat ini secepat mungkin.

’’ Ada beberapa cara untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Anambas, yaitu melalui sektor maritim, sektor Parisawata yang akan memberi banyak dampak pada sektor-sektor yang lain seperti transportasi, perdagangan  makan minum  akomondasi, dan industri pengolahan.’’ terang Donny.

Dalam Kegiatan tersebut turut hadir Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Asisten Pemerintahan, Kepala Bagian Hukum, Kepala Bagian Ekonomi, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Kepala Dinas Kominfo dan Statistik, Kepala Dinas PTSP, Kepala OPD atau yang mewakili, Kepala Bagian Sekretariat Dewan,   Camat Palmatak, Camat Siantan dan Rekan Media. (edy)

BACA JUGA

Kapal ASDP Rute Bintan – Natuna Dihentikan Sementara Akibat Tinggi Gelombang Capai 5 Meteran

HDM Fayyadh

Ada Kokain 8,8 Kg di Hutan Pulau Jemaja Kepri

HDM Fayyadh

Hari Ini PDIP Umumkan Resmi Usung 5 Pasang Calonkada di Kepri

Huda

Empat Tahun Pengabdian, Personil Polri Angkatan 2015 Gelar Bakti Sosial

Jhony

RSUD Palmatak dan RS Jemaja Tambah Kecepatan Jaringan Internet

Jhony

Rakor dan Evaluasi Program KPK Terintegrasi Pemkab Kepulauan Anambas

Jhony