PROBATAM.CO, Karimun – Dengan langkanya penjualan masker di Karimun, Kepulauan Riau, ternyata Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun memiliki stok masker, dan hanya diberikan untuk masyarakat yang memang sangat membutuhkan.
Hal itu dikarenaka stok masker di Dinkes Karimun hanya miliki stok masker dalam jumlah terbatas.
“Stok di Dinas Kesehatan ada, tapi kita hanya berikan untuk yang betul-betul membutuhkan, seperti seseorang yang dalam kondisi tidak sehat. Tapi untuk di Puskesmas-Puskesmas juga ada,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun, Rachmadi, Rabu (19/2/2020).
Untuk menambah stok masker, Rachmadi meminta kepada pihak perusahaan pembuatan masker untuk memproduksi masker dalam jumlah banyak, agar pada saat masyarakat membutuhkan, stok yang tersedia tidak habis dan mengalami kekosongan.
Dengan kosongnya stok masker di Karimun, Rachmadi memiliki alternatif lain, yang bisa dilakukan oleh masyarakat.
“Bisa kok kita buat sendiri dari kain yang ada di rumah. Jadi dengan kita bikin sendiri kita juga bisa terlindungi dari virus-virus, meskipun tanpa menggunakan masker,” ungkapnya. (per)