Polisi Bagikan Ratusan Masker di Seluruh Pelabuhan Internasional Batam

PROBATAM.CO, Batam – Polresta Barelang melalui Polsek Khusus Kawasan Pelabuhan (KKP) Batam membagikan 450 masker di setiap Pelabuhan Internasional.

Ratusan masker dibagikan kepada para penumpang yang turun dari kapal asal Malaysia dan Singapura. Kegiatan ini dilaksanakan guna mencegah penyebaran virus corona.

“Dari mulai pendirian posko kesehatan kita telah bagikan masker ke para penumpang yang baru saja datang dari negara tetangga,” kata Kapolsek KKP Batam, AKP Syaiful Badawi, Jumat (31/1).

Katanya, pembagian masker ini merata di seluruh pelabuhan yang ada di Batam. Di pelabuhan Marina ada 20 masker yang disiagakan, Sekupang 100 masker, Batam Center 150, Harboubay 100 dan Nongsa 50.

“Setiap hari kita juga memberikan masker kepada para penumpang baik yang datang maupun yang pergi di setiap Pelabuhan Internasional,” sebut Badawi.

Pihaknya bahkan juga mendirikan posko kesehatan dan memasang alat cek virus corona (Temporer Scanner), Tensi Digital serta tim medis dari Biddokes Polda Kepri dan RSUD Embung Fatimah.

“Kita juga siagakan mobil ambulans,” katanya menambahkan.

Dari pantauan dan pemeriksaan, Badawi menyebut belum ada ditemukan warga yang terpapar virus corona di Pelabuhan Internasional. (zel)

BACA JUGA

Bendera Kuning  Berkibar di Nongsa  Polsek Terbaik Jajaran Polresta Barelang Penilaian Kinerja Agustus 2022

Indra Helmi

Kapolesta Barelang Ajak Seluruh Elemen Dukung Pembangunan yang Digagas Wako Batam

Debi Ainan

Kapolresta Barelang Dampingi Wakapolda Kepri Tinjau Vaksinasi Serentak Virtual di PT. BBA

Indra Helmi

Berisiko Tinggi Terpapar Covid-19, Ibu Hamil Diizinkan Mendapat Vaksinasi Covid-19

Indra Helmi

Pengamanan Sholat Jumat oleh Polsek Galang di Mesjid Nurul Jihad Sembulang

Dian Fitriani

Polsek Galang ‘Pam Giat’ Ibadah Mingguan di Gereja ST Ignatius Loyola

Debi Ainan