Pemkab Anambas Laksanakan Upacara Hari Anti Korupsi Internasional

PROBATAM.CO, Anambas – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Anambas melaksanakan Upacara Hari Anti Korupsi Internasional di lapangan kantor Bupati Anambas, Senin (9/12) pagi.
Upacara ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Anambas, Sahtiar. Ia ditunjuk sebagai Pembina Upacara.

Sahtiar mengatakan, peringatan ini dimulai setelah dilakukan konvensi PBB melawan korupsi pada 31 Oktober 2003 yang lalu.

Melalui resolusi 58/4, sambung dia, PBB menetapkan 9 Desember sebagai Hari Anti Korupsi Internasional.

Menurut dia, tujuan ditetapkannya Hari Anti Korupsi Internasional ini adalah untuk meningkatkan kesadaran akan korupsi, dan dampak negatifnya terhadap masyarakat.

“Mewujudkan masyarakat yang sejahtera di dalam negara yang demokratis dan berkeadilan diperlukan langkah-langkah serta prioritas utama dalam berbagai program,” kata Sekda.

Ia menambahkan, salah satu aspek dalam mewujudkan program yang bernilai strategis tersebut adalah pemberantasan korupsi.

Pemberantasan korupsi kata dia memiliki prioritas yang tinggi dan menjadi komitmen seluruh komponen bangsa untuk mewujudkannya.

Demikian pula tata kelola pemerintahan yang bersih dan berwibawa dengan mengedepankan akuntabilitas dalam semua bidang, menjadi kunci bagi keberhasilan pemberantasan korupsi di Indonesia.

“Hal ini merupakan salah satu ketaatan dalam program-program yang telah ditetapkan Komisi Pemberantasam Korupsi dalam rangka pelaksanaan pemberantasan korupsi di lingkungan pemerintah daerah,” kata dia.

Turut hadir Staf Ahli Bupati Khairul Sadad, Lanal Tarempa Kapten Budhi Hartono, Kabag Ops Polres Anambas AKP Bob Ferizal, Koramil 02 Tarempa Serka Edi, Kajati Tarempa Alam Baskara, Ketua KPU Jufri Budhi, Ketua Pemuda Pancasila Asril Masbah dan OPD Pemkab Anambas.

Upacara ini melibatkan satu pleton Polri, satu pleton Korpri pria, satu pleton Korpri wanita, satu pleton PTT, satu pleton Satpol PP, satu pleton Damkar, dan satu pleton paduan suara. (edy)

BACA JUGA

Dorong Pertumbuhan Ekonomi UMKM, Pemkab Anambas MoU dengan Tokopedia

Indra Helmi

Tingkatkan Pemahaman Inovasi Pelayanan Publik, Diskominfotik Anambas Berkunjung ke Banyuwangi

Indra Helmi

Pemkab Anambas Studi Birokrasi dan Benchmarking di LAN RI

Indra Helmi

Wujudkan Merdeka Sinyal 2020, Diskominfotik Anambas Temui Komisi I DPR RI

Indra Helmi

Bupati Anambas Hadiri Pembukaan MTQ I Kecamatan Siantan Utara

Indra Helmi

Stand Bazar MTQ II Jemaja Dibuka, Ini Kata Bupati Anambas

Indra Helmi