Adelia Anjani, Anak Buruh Panggul yang Bermimpi Jadi Atlet Bulutangkis Terbaik

PROBATAM.CO, Kampar – Adelia Anjani (9) mendapat dukungan penuh Bupati Kampar, Catur Sugeng Susanto untuk tampil di Li-Ning Badminton Open Championship, Batam.

Anak buruh panggul dan penyadap karet sewaan di Kabupaten Kampar, Riau ini sebelumnya membutuhkan atensi semua pihak memberangkatkannya ke Batam lantaran keterbatasan ekonomi keluarga.

Kabar kesulitan Adelia dan keluarga ini akhirnya sampai ke telinga Bupati Kampar. Kekhawatiran pun terjawab. Bupati memberi dukungan penuh, dan berjanji akan memberangkatkannya ke Batam.

Catur memang sengaja meluangkan waktu menemui si bungsu empat bersaudara yang merupakan atlet belia cabang olahraga bulutangkis itu. Adelia didampingi ayahnya, Nurjasri saat bertemu Catur.

“Awal menerima undangan kemarin, saya bingung. Maklum Pak, nyadap karet kini pun musim hujan,” kata Nurjasri bertatap muka dengan Catur di Balai Bupati Kampar, Jumat (6/12).

Cukup lama Adelia dan ayahnya bertemu orang nomor satu di Kabupaten Kampar itu. Catur banyak menanyakan perihal prestasi bulutangkis yang telah diraih Adelia.

“Saya tak menyangka ananda Adelia punya prestasi bulutangkis yang bikin saya haru. Kapan mau berangkat nak,” tanya Catur ke Adelia yang duduk persis disampingnya.

“Tanggal 14 nanti Pak, karena paginya saya ujian semester dulu di sekolah,” Adelia menjawab pertanyaan Catur.

Tanpa pikir panjang, Catur lantas menganggukkan kepala sembari mengiyakan jawaban yang dilontarkan Adelia.

“Ini juara 1 turnamen bulutangkis Bank Riau Kepri se-Sumatera kapan,” tanya Catur lagi.

“Beberapa bulan lalu Pak,” jawab Adelia sambil memperlihatkan semua piagam penghargaan, termasuk medali yang sengaja ditentengnya dari rumah.

Cerita Adelia, Ia sangat termotivasi memenuhi undangan main di Batam karena turnamen Li-Ning menurutnya bakal diikuti semua atlet klub berkelas.

Andaikan kalah pun, Adelia mengaku tidak akan menyesal karena pengalaman bertanding pada kejuaraan Li-Ning ini menurut dia ruhnya pasti berbeda.

“Li-Ning itu semacam ajang tanding bergengsi bagi atlet bulutangkis Indonesia,” timpal Nurjasri menjelaskan.

Catur Sugeng pun berharap agar Adelia dapat menjaga stamina dan semangatnya ketika mengikuti pertandingan yang dimulai pada 15 hingga 20 Desember 2019 mendatang itu.

“Bapak minta kamu fokus ujian semester dan pertandingan di Batam. Jaga kesehatan, terus beri Bapak harapan menang,” pinta Catur memotivasi Adelia di akhir pertemuan. (anr)

Print Friendly, PDF & Email