PROBATAM.CO, Lingga – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke 16, Pemerintah Kabupaten Lingga gelar “Semarak Lingga Terbilang 2020”, kegiatan akan dilaksanakan mulai tanggal 19 hingga 25 November 2019 yang akan di laksanakan di Pulau Dabo Singkep dan Pulau Daek Kabupaten Lingga. Dalam rangka menyukseskan kegiatan tersebut Pemkab Lingga mengajak semua masyarakat Kabupaten Lingga yang ada di perantoan antara lain Batam dan Tanjungpinang untuk pulang ke Lingga.
‘’Kita sediakan transportasi darat dan laut bagi masyarakat Kabupaten Lingga yang ingin hadir dalam perayaan HUT Kabupaten Lingga ke 16.’’terang Bupati Lingga Alias Wello melalui Kasubag Protokol Sekretariat Daerah (Sekda) Kabupaten Lingga Widi Satoto Minggu (17/11/2019).
Diterangkan Widi, penyediaan sarana transportasi tersebut diharapkan dapat memenuhi kepulangan masyarakat Lingga, sekaligus ikut dalam mensukseskan hari bersejarah untuk Negri Bunde Tanah Melayu ini. “Kita sudah menyediakan transportasi, insyallah kita akan menfasilitasi transportasi ini dari kepulangan ke Lingga sampai masyarakat akan pulang kembali ke tempat kerja mereka masing-masing,” kata Widi.
Ditambahkan Widi bagi masyarakat Lingga yang berada di Ibu Kota Provinsi Kepri, Tanjungpinang, yang akan pulang ke Lingga bisa melalui pelabuhan Sri Bintan Pura pada tanggal 19 November 2019, Jam 08:00 WIB. Sedangkan, untuk masyarakat Lingga yang berada di Kota Batam, yang akan pulang ke Lingga bisa melalui pelabuhan Punggur pada tanggal 23 November 2019, Jam 09:00 WIB.
“Untuk transportasi ini sudah diakomodir oleh Dinas Perhubungan Lingga, transportasi ini kita sediakan secara gratis dan bisa di akses oleh seluruh masyarakat Lingga pada tanggal yang sudah di tentukan,” ujarnya Widi.
Widi menambahkan bukan hanya transportasi, Pemkab Lingga juga sudah menyediakan akomodasi untuk Masyarakat Lingga yang pulang menggunakan transportasi tersebut, walaupun kata dia itu dengan penuh keterbatasan, namun Pemkab Lingga akan berusaha memaksimalkannya.
“Jadi masyarakat Lingga yang pulang melalui jalur Batam maupun Tanjungpinang nantinya, akan disediakan kapal kembali pada tanggal 26 saat kegiatan selesai. Untuk akomodasi juga kita siapkan cuman dengan segala keterbatasan kita, intinya kita sudah boking semuanya, kalau ada kekurangan kami mohon maaf,” tuturnya.
Berikut nomor WhatsApp/Telepon yang bisa dihubungi untuk masyarakat Lingga yang pulang ke Lingga melalui jalur Batam Maupun Tanjungpinang.
KasubBag Protokoler Sekda Lingga, Widi Satoto : +6282169489017
Kasi Dinas Perhubungan Kabupaten Lingga Ari : +6285228679998
Buruang daftarkan nama anda dan dapatkan pulang ke Lingga dengan gratis serta ikut dalam memeriahkan HUT Kabupaten Lingga ke-16 tahun, Pesta Rakyat.(oni)