PLN Batam Dipercaya Mengelola Kelistrikan KEK Mandalika Lombok

PROBATAM.CO, Batam – Sistem kelistrikan di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) bakal dikelola oleh PT bright PLN Batam.

Bright PLN Batam akan join dengan anak usaha PT Indonesia Tourism Development Coporation (ITDC) mengelola sistem kelistrikan kawasan pariwisata di bagian selatan pulau Lombok itu.

“Kami dipercaya untuk mengelola kelistrikan di KEK Mandalika yang akan ada Moto GP itu. Kita join dengan anak usaha ITDC,” kata Direktur Utama bright PLN Batam Dadan Kurniadipura dikutip CNBCIndonesia, Rabu (23/10).

Untuk infrastruktur kelistrikan di KEK Mandalika tersebut, Direktur Bisnis dan Pengembangan Usaha bright PLN Batam Buyung Abdul Zalal mengatakan akan disiapkan oleh anak usaha ITDC.

Menurut Buyung, bright PLN Batam disana diberikan kepercayaan menjadi operator kelistrikan saja. Namun saat ini, semua sedang dalam tahap kesepakatan pendahuluan.

“Kita sedang dalam tahap HoA dengan anak usaha ITDC,” ujar Buyung.

Sumber: CNBCIndonesia

BACA JUGA

PLN Batam Tambah Infrastruktur Ketenagalistrikan di Tanjung Uncang

Indra Helmi

Program CSR PLN Batam Tanam 200 Pohon Tabebuya di Galang

Indra Helmi

Lestarikan Lingkungan, PLN Batam Tanam Tabebuya di Tanjung Uncang

Indra Helmi

Alhamdulillah Pembangkit Listrik Gas Turbin PLTGU Tanjunguncang Sudah Beroperasi

Indra Helmi

Begini Kondisi Terkini Kelistrikan Batam – Bintan

Indra Helmi

PLN Batam Sapa Pelanggan di HPN 2019

Indra Helmi