Kualitas Udara di Batam Hari Ini Tidak Sehat

PROBATAM.CO, Batam – Kualitas udara di Batam pasca diserang kabut asap mulai memburuk.

Hal ini diungkap Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, dr. Didi Kusmarjadi, Rabu (18/9).

“Pagi ini Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) sudah di atas 100 mikron, pengukuran terakhir 170 mikron,” kata Didi.

Didi menyebut angka tersebut telah masuk ke dalam kategori tidak sehat.

“Dinkes hari ini membagikan masker di setiap simpang yang dekat dengan Puskesmas,” katanya.

Terkait kondisi itu, Dinkes bahkan sudah mengimbau Dinas Pendidikan untuk memulangkan peserta didik lebih cepat hari ini.

“Sudah kami imbau ke Disdik, tapi melapor dulu ke Pak Wali Kota. Sebab keputusan akhir ada di beliau,” katanya. (isn)

BACA JUGA

Udara Batam Mulai Tidak Sehat, Kadisdik Imbau Pelajar Kenakan Masker

Indra Helmi

Antisipasi Dampak Kabut Asap, Polsek Sei Beduk Bagikan 500 Masker

Indra Helmi

Di Batam, Ada 1.704 Terpapar ISPA Akibat Kabut Asap Kiriman

Indra Helmi

Kadinkes Batam Larang Ibu Hamil dan Anak-anak Keluar Rumah

Indra Helmi

Polsek Bengkong Bagikan Ribuan Masker ke Pengendara Motor

Indra Helmi

Batam Siapkan Posko Kesehatan Pasca Diserang Kabut Asap

Indra Helmi