Ketua Komisi III DPR RI: Kapolda Kepri Luar Biasa

PROBATAM.CO, Batam – Ketua Komisi III DPR RI, Desmond Junaidi Mahesa, menilai Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto luar biasa, karena peka dengan kultur daerah dan menghormati budaya Melayu daerah di Kepulauan Riau.

“Untuk penyambutan yang dilaksanakan di Polda Kepri sangat luar biasa dengan mempersembahkan tarian persembahan Melayu. Hal ini menunjukkan Polda Kepri dan jajaran sangat peka dengan kultur daerah,” kata Desmond, Selasa (23/7).

Ia memuji Kapolda Kepri dan jajaran menghormati budaya lokal merupakan bagian dari pertahanan nasional yang pokok. “Dan penilaian dari kami bahwa pimpinan Polda Kepri hanya dengan satu yaitu kata luar biasa,” kata dia.

Komisi III DPR RI ini melaksanakan kunjungan kerja spesifik ke Polda Kepri guna meminta kejelasan tentang keberadaan 65 Kontainer yang dikatakan sampah menurut berita yang beredar, namun menurut pemilik barang, itu adalah bahan baku plastik. (iin)

BACA JUGA

Percepatan Booster, Kapolresta Barelang Dampingi Kapolda Kepri Tinjau Vaksinasi

Indra Helmi

Nekat Curi Sepeda Motor, 2 Lelaki Ini Dibekuk Polsek Lubuk Baja

Indra Helmi

Tekan Covid-19, Samapta Polresta Barelang Lakukan Penyemprotan Disinfektan Rumah yang Terpapar

Indra Helmi

Kapolda Kepri Imbau Masyarakat Tak Lihat Gerhana dengan Mata Terbuka

Indra Helmi

Ditengah Guyuran Hujan, Kapolda Kayuh Sepeda Pantau Kota Batam

Indra Helmi

Kunker ke Polda Kepri, Komisi III DPR Bahas 65 Kontainer Sampah Plastik

Indra Helmi