PROBATAM.CO, Itali – Dalam melakukan pencarian pelatih baru, Juventus tak hanya mempertimbangkan satu nama dan bekerja secara diam-diam. Setelah lima musim, Massimiliano Allegri akhirnya memutuskan hengkang dari Juventus akhir musim ini.
Kini Juventus sedang disibukkan dengan pencarian pelatih baru guna menggantikan Allegri. Hal tersebut tidak mudah mengingat Allegri mampu memberikan lima gelar Serie A beruntun sekaligus empat Coppa Italia.
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato. Maurizio Sarri kabarnya menjadi target utama meski hingga kini hal tersebut tak diketahui kebenarannya. Kini kabar tentang pencarian pelatih baru muncul dari mulut Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici.”Kami punya ide yang jelas dan kami sedang bekerja.
Hal tersebut membutuhkan waktu,kami punya banyak pelatih yang dipertimbangkan, tak hanya satu nama” ujar Paratici.
Juventus secara historis adalah klub paling sukses di sepak bola Italia, tim yang memiliki fans mencapai 170 juta orang didunia ini secara keseluruhan, telah memenangkan lima puluh lima gelar resmi di pentas nasional dan internasiona.
Lebih dari klub Italia lainnya rekor dua puluh sembilan gelar liga, rekor sembilan piala Italia, rekor enam piala super nasional, dan dengan sebelas gelar dalam konfederasi dan antar-konfederasi kompetisi (dua Piala Interkontinental, dua Liga Champions UEFA, satu Piala Winners UEFA, rekor tiga Piala UEFA, satu Piala Intertoto UEFA dan dua Piala Super UEFA) klub saat ini di peringkat keempat di Eropa dan kedelapan di dunia dengan paling banyak trofi yang dimenangkan.
Kini publik menunggu siapakah yang layak untuk menjadi pelatih tim yang di juluki La Vecchia Signora atau The Old Lady.
(int/oni)