Foto bareng Bawaslu Lingga bersama Jurnalis usai cara buka bersama, Senin (27/5) (Photo : Jhony P/PROBATAM)

Bawaslu Lingga Buka Puasa Bersama dengan Jurnalis

PROBATAM.CO, Lingga – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Lingga menggelar kegiatan media gathering dan buka puasa bersama jurnalis media cetak dan media elektronik di Rumah Makan Dapoe Mamak, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Senin (27/5).

Ketua Bawaslu Lingga, Zamroni SH mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan agenda Bawaslu Lingga sebagai wadah untuk bisa menyampaikan capaian kinerja terkait pengawasan pemilu di Kabupaten Lingga.

”Kita tahu bersama sampai saat ini, informasi-informasi terkait kepemiluan banyak kita temui dari media,” kata Zamroni.

“Itu sebabnya, dalam kegiatan ini, kita bisa saling memberikan masukan, sehingga masukan-masukan dari media, bisa kita jadikan evaluasi dan menjadi motivasi Bawaslu untuk bekerja lebih maksimal lagi khususnya dalam menyambut Pilkada 2020 mendatang,” ujar Zamroni yang di dampinggi anggota Bawaslu Lingga Ardhi Auliya ST dan Fidya Asrina SE beserta jajarannya.

Ditambahkan Zamroni, pihaknya sengaja membuat kegiatan media gathering ini untuk berdiskusi terkait pengawasan pemilu. Oleh sebab itu, kata dia, kritikan serta masukan dari wartawan tentang kinerja Bawaslu sangat din harapkan, untuk lebih maksimalkan kenerja dalam hal pengawasan terhadap netralitas ASN, serta ketaatan para kontestan pemilu 2019 untuk bergerak sesuai aturan.

Kegiatan ini, kata Zamroni, untuk membangun hubungan yang baik antara pihak Bawaslu dan media. Sehingga, kata dia, kerja sama antara Bawaslu dan Media dalam hal saling memberikan informasi, terkait pengawasan Pemilu, sehingga bisa tercipta pemilu yang berintegritas di Kabupaten Lingga.

”Tentunya media gathering ini kita manfaatkan untuk menyamakan persepsi terkait tugas dan fungsi Bawaslu dan Bawaslu Lingga akan terus merangkul kawan-kawan media dalam hal pemberitaan. Kita harus sama-sama mengawal perjalanan demokrasi Kabupaten Lingga,” kata dia

Hadir dalam acara tersebut, Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Lingga Mardian, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lingga Jhony Prsetya, dan sejumlah wartawan cetak dan online Kabupaten Lingga.

Usai berdiskusi dan saling memberikan informasi dan masukkan acara dilanjutkan dengan berbuka bersama antara Bawaslu dengan jurnalis.

(ujang)

Print Friendly, PDF & Email

BACA JUGA

Danpuslatpur Marinir 9 Dabo Singkep Buka Kegiatan Rakercab Pramuka Lingga

Jhony

Kwarcab Lingga Gelar Perkemahan Di Embung Bukit Tumang

Jhony

Siswa SMA N 1 Kepulauan Posek Terima Bantuan Transportasi Laut

Jhony

Kepala BPJS Tenagakerja Tanjungpinang Dampingi Kunker  Gubernur Ansar ke Lingga

Jhony

Kesultanan Riau-Lingga Anugerahi Kapolda Kepri Gelar Adat Dato’ Perdana Satya Buana

Jhony

13 Nelayan Lingga Kembali Kumpul dengan Keluarga Setelah Ditahan Malaysia

Jhony