Ilustrasi (Photo : Ist)

Diduga Diterkam Harimau, Seorang Pria di Inhil Ditemukan Tewas

PROBATAM.CO, Riau – Seorang pria yang diketahui bernama M Amri (32) ditemukan tewas pada, Kamis (23/5/19) sekira pukul 12.00 WIB. Korban diduga tewas diterkam harimau.

Korban diketahui berasal dari Dusun Perasak Desa Gapura, Kecamatan Sambas, Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat. Ia bekerja di PT Riau Indo Agropalma (PT RIA), Desa Tanjung Simpang, Kecamatan Pelangiran, Indragiri Hilir, Provinsi Riau.

Dilansir dari Riauterkini, Kamis (23/5), kronologis kejadian bermula ketika sekira pukul 06.30 WIB, korban bersama dengan 8 orang rekannya, Satria, Adi Yansyah, Adi, Wandi, Edi Wahyudi, Heri, Andi dan Mayadi berangkat bekerja untuk melakukan pemanenan tanaman Akasia di Kanal Sekunder 41 PT RIA.

Kemudian, sekira pukul 10.30 WIB, teman-teman korban telah kembali ke camp untuk beristirahat, namun korban tidak kunjung kembali. Setelah menunggu sekira 30 menit, teman-teman korban berupaya mencari korban dengan menggunakan eksavator.

Setelah lebih kurang 1 jam melakukan pencarian, korban ditemukan di area perkebunan Akasia Kanal Sekunder 41 PT RIA dan di sekitar lokasi dijumpai seekor harimau. Tidak jauh dari lokasi tersebut ditemukan korban dalam keadaan telungkup.

Kemudian korban langsung dievakuasi oleh rekan-rekannya, ketika dilakukan evakuasi korban sudah dalam keadaan meninggal dunia dan mengalami luka di bagian tengkuk dan leher, diduga akibat serangan harimau.

Korban kemudian dibawa ke Pelabuhan PT RIA dengan menggunakan speed boad 15 PK untuk pemeriksaan medis. Dari hasil pemeriksaan di UPT Puskesmas Pelangiran, korban mengalami luka pada bagian tengkuk, leher, kepala bagian belakang, mata sebelah kanan.

Petugas saat ini telah melakukan koordinasi dengan BKSDA Provinsi Riau untuk menindaklanjuti kejadian tersebut.

(Is)

sumber : Riauterkini

Print Friendly, PDF & Email

BACA JUGA

Dinas Perikanan Kabupaten Kampar Cari Operator Pengelola ICS

Indra Helmi

Pertengahan Desember Jokowi Serahkan Sertifikat Tora Desa Sinamanenek Kampar

Indra Helmi

Dana Desa Digelontorkan untuk Budidaya Patin

Indra Helmi

Kejar Mobil Bupati Kendaraan Dinas Satpol PP Terjun Ke Parit

Jhony

Sang Ratu Helmina Juara Rayon III, Tampil pada Event Pacu Jalur Tingkat Nasional 2019

Jhony

IKKS Pekanbaru Ajak Pemkab Kuansing Bahas Persoalan Penting di Kampung Halaman

Indra Helmi