Spanduk Tolak Ex-Officio (Photo : ina/probatam)

Spanduk Tolak Ex-Officio Betebaran di Gedung BP Batam

PROBATAM.CO, Batam – Spanduk bertuliskan SAVE! BP Batam TOLAK EX-OFFICIO betebaran terpasang di sekitar gedung Badan Pengusahaan (BP) Batam, Batam Centre, Rabu (9/5).

Menurut petugas Direktorat Pengamanan (Ditpam) BP Batam, spanduk-spanduk tersebut sudah terlihat terpajang di sekitar lingkungan kantor BP Batam sejak pagi hari.

“Dari tadi pagi tuh,” kata petugas Ditpam yang enggan namanya dipublis ini menjawab singkat.

Kabid Humas BP Batam, Topan, menyebut spanduk-spanduk itu dibuat oleh pegawai sebagai penolakan Ex-Officio yang selama ini selalu menjadi perbincangan lokal maupun luar Batam.

Kata dia, pemasangan spanduk tersebut adalah sebagai bentuk apresiasi penolakan seluruh pegawai BP Batam terhadap Ex-Officio.

“Sebagai pegawai BP Batam kami menolak keras dan keberatan atas keberadaan Ex-Officio,” Topan menegaskan.

(ina)

BACA JUGA

Dinas Penataan Ruang Pemko Semarang Pelajari Penyelenggaraan Bangunan Gedung Negara dan Infrastruktur di BP Batam

Jhony

Kepala BP Batam Tinjau Proyek Infrastruktur, Pastikan Masyarakat Dapat Segera Menikmati

Jhony

Muhammad Rudi Ajak Seluruh Komponen Daerah Dukung Percepatan Proyek Strategis Pembangunan Batam

Jhony

Buka Jalur Roro Batam-Johor, BP Batam Dorong Pariwisata dan UMKM Kota Batam

Probatam

Terus Bertambah, 41 KK Warga Rempang Tempati Hunian Baru

Probatam

BP Batam Targetkan Pembangunan Bundaran Punggur Rampung Akhir 2024

Jhony