Ini Program Terbaik ACT Kepri Selama Ramadhan

PROBATAM.CO, Batam – Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kepri akan menjadikan Ramadhan tahun ini sebagai momentum untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat melalui sejumlah program terbaik.

“Kita akan terus menggali potensi-potensi philanthropy juga untuk menyajikan program-program yang tepat sasaran bagi masyarakat selama Ramadhan,” kata Branch Manager ACT Kepri, Agus Suprianto, Kamis (25/4).

Sejumlah program yang akan dilaksakan ACT Kepri pada Ramadhan nanti ialah Food Van dan Kapal Ramadhan. Program Food Van akan dilaksanakan setiap pekan pada bulan Ramadhan untuk menyajikan santapan buka puasa terbaik buat masyarakat.

Pelaksanaan program ini menurut Intan Komalasari selaku Program Implementator ACT Kepri, akan berkolaborasi dengan Amanah Catering yang merupakan mitra dari ACT Kepri sendiri.

“Food Van akan terus kita jalankan dengan menyasar titik-titik penerima manfaat,” kata Intan menjelaskan.

Tidak hanya itu, sambung dia, ACT Kepri juga berikhtiar untuk bisa menjalankan Kapal Ramadhan yang akan membagikan paket sembako, paket baju lebaran, dan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat di tepian negeri.

“Tentunya kita juga akan mengajak para dermawan berpartisipasi untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat di tepian negeri,” kata dia.

(Cr1)

Print Friendly, PDF & Email

BACA JUGA

Kapolri Tarik Irjen Tabana, Brigjen Yan Fitri Jabat Kapolda Kepri

Probatam

Asik.. Kini Anak Pulau Bebas Berselancar, Sinyal Indosat Semakin Kuat di Pulau Terdepan

HDM Fayyadh

Menanti Aliran Cuan dari Rumput Laut Kepulauan Riau (3)

Jhony

Menanti Aliran Cuan dari Rumput Laut Kepulauan Riau (2)

Jhony

Menanti Aliran Cuan dari Rumput Laut Kepulauan Riau

Jhony

Satu Kesatuan, Gubernur Tidak Bisa Bekerja Sendiri dan Tetap Libatkan Wagub

HDM Fayyadh